Pilkada

Anak Wapres Ikuti Penjaringan Calon Gubernur Banten di PKB

BANTEN – Ahmad Syauqi yang tak lain adalah anak Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin mendaftar penjaringan bakal calon Gubernur Banten di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk Pilkada 2024.

Putra Wapres Ma’ruf Amin itu tampak menghadiri dan menyampaikan visi misi sebagai bakal calon Gubernur Banten di sekretariat DPW PKB Banten pada Senin (20/05/2024).

Ditemui usai penyampaian visi misi, Ahmad Syauqi mengaku mulanya ia akan mengikuti penjaringan sebagai bakal calon Wakil Gubernur Banten, tetapi dalam perjalanannya banyak pihak yang mendukung ia untuk maju sebagai calon gubernur (Cagub).

“Semangatnya tadi gubernur ya. Ya awalnya saya ini bukan orang yang terlalu percaya diri (sehingga baru mengikuti penjaringan di detik-detik terakhir),” kata Syauqi kepada wartawan.

Lihat juga Golkar Banten Dekati Empat Parpol untuk Koalisi Pilgub

Sebagai orang yang berada di lingkungan pondok pesantren, Syauqi meminta dorongan untuk maju melalui istikharah dan meminta pendapat para sahabat serta ulama.

“Sahabat-sabat kiyai saya tanya harus maju. Banyak sekali, puluhan kiyai (mendorong maju) sejak 2 tahun lalu,” klaimnya.

Syauqi mengubgkap, Ma’ruf Amin selaku ayahnya mengembalikan niatnya untuk maju kepadanya, sehingga apapun langkah yang ia ambil pasti akan didukung.

“Beliau kembalikan ke kita, sering (ketemu) sih. Kemarin, selama ini maslahat bagi saya, keluarga, masyarakat Banten. Beliau (berpesan) yang pasti tolong jaga Banten lebih baik,” ujarnya. (ukt)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button