Banten

Bungkam Astam FC 1-0, Serang Jaya Melaju ke Semifinal

 

BANTEN – Tim Serang Jaya memastikan diri melaju ke babak semifinal Liga 3 Zona Banten musim 2022/2023. Kepastian tersebut diketahui usai Laskar Surosowan mampu meraih kemenangan 1-0 atas Astam FC, di putaran delapan besar yang berlangsung di Stadion Krakatau Steel, Cilegon pada Selasa (31/1/2023).

Gol semata wayang untuk Laskar Benteng Tirtayasa (julukan lain Serang Jaya) dilesatkan Dede Hantori dimenit 45+1.

Menanggapi hasil itu, Direktur Teknik (Dirtek) Serang Jaya, Zeca Bachdi mengaku bersyukur. “Alhamdulillah, bisa melaju sampai sejauh ini. Di mana kami telah sampai di semifinal. Dengan keadaan yang serba terbatas, kita masih bisa membuktikan mampu kompetititf,” papar Zeka usai pertandingan.

Baca juga Gunung Anak Krakatau Erupsi

Ia pun bertekad ingin memberikan yang terbaik. “Liga 3 ini kan memang sempat diberhentikan pasca kejadian di Malang. Sepakbola di Tanah Air berduka. Hal itu pun membuat persiapan Serang Jaya berantakan. Hanya saja, sekarang sudah sampai semifinal, jadi harus kami tuntaskan,” ucapnya.

Sedangkan Pelatih Serang Jaya, Budi Santoso mengapresiasi permainan Dandy dkk. “Mereka sudah berjuang habis-habisan. Mampu membungkam Astam FC meski dengan skor tipis. Berkah untuk kami dan di semifinal, kita akan buktikan kembali skuad yang tak diperhitungkan coba menampilkan permainan terbaik,” tuturnya.

Baca juga kabupaten Serang Punya 47 Desa Layanan Digital

Di semifinal yang akan berlangsung di Stadion Krakatau Steel pada Senin (6/2/2023), Pasukan Hijau (julukan lain Serang Jaya) akan bersua dengan Serpong City FC yang juga melaju setelah menumbangkan Bantara SC dengan skor telak 12-1. (rf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button