Banten

PPDB 2023 Dimulai, SMA/SMK Negeri Jatahnya Cuma 74 ribu Siswa

BANTEN – Jatah PPDB 2023 di Banten untuk SMA/SMK Negeri di Banten hanya sebanyak 74 ribu siswa. Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online efektif berlaku 19 Juni 2023.

Hal itu diungkapkan Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar saat membuka langsung launching PPDB untuk SMAN/SMKN dan Sekolah Khusus (Skh) Negeri Provinsi Banten tahun ajaran 2023/2024. Launching dilakukan pada Jumat 16 Juni 2023 di Aula SMAN 1 Ciruas.

Lihat juga Sistem Pemilu 2024 Tetap Proporsional Terbuka

Al Muktabar mengatakan, kapasitas pada PPDB tahun ajaran 2023/2024 kurang lebih 74 ribu siswa baru sedangkan lulusan SLTP sekitar 225 ribu sampai 227 ribu. “Hal ini memerlukan pengaturan manajemen yang baik agar proses PPDB berjalan lancar dan tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan,” ucap Al Muktabar di SMAN 1 Ciruas, Jumat (16/6/2023).

Lanjut Al Muktabar, situs PPDB Online akan efektif berlaku di malam senin 19 Juni 2023. “Minggu malam jam 00.00 itu dibuka. Pemerintah Provinsi (Pemprov) masih memiliki waktu beberapa hari untuk mensosialisasikan agar diketahui oleh publik. Mudah-mudahan ini bagian dari langkah kita untuk kita bisa mendapatkan siswa yang berkualitas,” ujarnya.

Lihat juga Kota Serang akan Batasi Penggunaan Kantong Plastik

Meskipun demikian, kata Al Muktabar, Pemprov Banten akan memperhatikan sekolah-sekolah swasta di Banten agar tidak ada kesenjangan antara sekolah swasta dengan sekolah negeri, sehingga nantinya mutu kualitas pendidikan di Banten akan meningkat.

Diketahui, PPDB tahun ajaran 2023/2024 memiliki 4 jalur yaitu afirmasi, zonasi, prestasi, dan perpindahan orang tua. Untuk dapat memenuhi jatah PPDB 2023 di Banten melalui PPDB onlie kali ini, yang pertama dimulai adalah jalur Afirmasi berbeda dengan tahun lalu yaitu zonasi terlebih dulu.

Berdasarkan informasi dalam https://ppdb.bantenprov.go.id, jadwal PPDB SMA/SMK Negeri di Banten sebagai berikut;

Jalur Afirmasi

Pendaftaran 19 – 23 Juni 2023, Online,   24 jam

Pengumuman Hasil Akhir 30 Juni 2023, Online, 08:00 WIB

Daftar Ulang       3 – 7 Juli 2023, Offline, 08.00 – 14:00 WIB (Di Sekolah tempat siswa diterima)

 

Jalur Zonasi, Jalur Perpindangan Orang Tua, & Jalur Prestasi

Pendaftaran, Online, 3 – 6 Juli 2023, 24 jam

Pengumuman Hasil Akhir, Online, 11 Juli 2023, 08:00 WIB

Daftar Ulang, Offline, 12 – 14 Juli 2023, 08:00 – 14:00 WIB (Di Sekolah tempat siswa diterima)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button